Bupati Suyatno Berharap Tim PS Rohil U-22 Bawa Nama Baik Daerah
| PEMKAB. ROHIL
Minggu, 16 April 2017 - 15:19:18 WIB
 |
(f: trc)
|
TERKAIT:
BAGANSIAPIAPI, RIAUSATU.COM-Bupati Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) secara resmi melepas keberangkatan Tim PS Rokan Hilir U-22, Sabtu (15/4/17) di mess pemda Rohil jalan Perwira Bagansiapiapi. Tim PS Rohil U-22 diberangkatkan untuk mengikuti turnament Piala Gubernur Riau pada 17 sampai 27 April mendatang.
Acara pelepasan dihadiri Bupati Rohil, H. Suyatno, Sekdakab Rohil, Surya Arfan, Ketua umum PSSI sekaligus manager tim Suwandi, S.Sos, Jajsran Kepala OPD, Anggita DPRD sert Sekjen PSSI Habib Nur, Ketua Komite Turnamen Jasrianto, Ketua Komite Futsal Saiful Tarmizi dan pengurus lainnya.
Dalam sambutannya, Suyatno mengharapkan agar tim PS Rohil selama berada di Pekanbaru dapat menjaga nama baik daerah serta dapat memperoleh prestasi yang baik.
''Kita harapkan Tim PS Rokan Hilir U-22 yang di utus untuk mengikuti turnamen piala Gubernur Riau yang akan dimulai pada 27 april nanti dapat membawa nama baik daerah. Diharapkan juga kepada seluruh tim untuk menjaga kekompakan dan tetap menjunjung sportifitas,'' kata Suyatno, sebagaimana dilansir toRiau.co.
Pada kesempatan tersebut, Bupati juga menyumbangkan bantuan dana 10 juta untuk tim yang akan bertanding.
''Selamat jalan, selamat bertanding semoga selamat sampai tujuan serta. Mudah - mudahan tim kita bisa mengharumkan nama Rokan Hilir,'' pesannya. (dri)
DIBACA : 2214 KLIK
Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 081371554444 atau Email: redaksi.riausatu@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap. |